Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari November, 2022

Allah tidak menyukai orang yang berbuat kerusakan

  Dalam Islam kita disuruh ingat mati bukan berarti untuk meninggalkan dunia jangan sampai salah Kaji. Bila kita tinggalkan dunia ini, mereka akan mengambil alih dunia ini. Kita tetap genggam dunia ambil dunia ini tapi bukan untuk dunia melainkan untuk akherat itulah perbedaan kita dengan mereka mereka mengambil dunia untuk dunia sedangkan kita mengambil dunia untuk akherat Quran surat al Qoshosh ayat 77. (وَٱبۡتَغِ فِیمَاۤ ءَاتَىٰكَ ٱللَّهُ ٱلدَّارَ ٱلۡـَٔاخِرَةَۖ وَلَا تَنسَ نَصِیبَكَ مِنَ ٱلدُّنۡیَاۖ وَأَحۡسِن كَمَاۤ أَحۡسَنَ ٱللَّهُ إِلَیۡكَۖ وَلَا تَبۡغِ ٱلۡفَسَادَ فِی ٱلۡأَرۡضِۖ إِنَّ ٱللَّهَ لَا یُحِبُّ ٱلۡمُفۡسِدِینَ) [Surat Al-Qashash 77] "Dan carilah (pahala) negeri akhirat dengan apa yang telah dianugerahkan Allah kepada kamu, tetapi janganlah kamu lupakan bagianmu di dunia dan berbuat baiklah (kepada orang lain) sebagaimana Allah telah berbuat baik kepadamu, dan janganlah kamu berbuat kerusakan di bumi. Sungguh, Allah tidak menyukai orang yang berbuat kerusakan."

Kekuatan Doa

  Kekuatan Doa Kunci keselamatan dan keberhasilan perjalanan manusia adalah: "IKHTIYAR (usaha) - DOA - TAWAKKAL" Maka ketiga kompenen ini harus saling beriringan, sebab segala sesuatu tak kan bisa dicapai tanpa salah satu dari 3 upaya tersebut, karna: ✓ Orang yang berdoa tanpa usaha adalah sia-sia ✓ Orang yang usaha tanpa berdoa adalah Takabbur ✓ dan seberapa besar pun ikhtiyar dan doa kita maka hasil akhirnya adalah berdasarkan kehendak Allah SWT. Oleh karena itu, dalam setiap langkah untuk mencapai suatu tujuan maka harus disertai 3 hal tersebut, dan kita harus meyakini bahwa doa kepada Allah Ta'ala memiliki keajaaiban yang besar dan nyata, sebagaimana yang ada di dalam dalil-dalil berikut ini: 1. Hadits Nabi saw: ليس شيء أكرم على الله من الدعاء  "Tidak ada sesuatu pun yang lebih mulia bagi Allah daripada Doa" (THR. Tirmidzi:3370, Ibnu Majah: 3829) 2. Sabda Nabi Muhammad saw: الدعاء سلاح المؤمن، وعماد الدين، ونور السماوات والأرض "Doa adalah senjata orang

SELAMAT HARI GURU USTADZ DAN USTADZAH

  SELAMAT HARI GURU USTADZ DAN USTADZAH Rasulullah adalah teladan guru sepanjang masa dan sepanjang hayat, yang tidak hanya perkataannya yang kita ikuti tetapi juga perbuatannya serta diamnnya menjadi panutan yang ditiru dari masa ke masa. Tidak ada yang patut ditiru dan gugu selain dari  Rasulullah Muhammad Saw, jika ingin menciptakan peradaban maka ikuti langkah pengajaran dari Rasulullah.  Semangat hari guru menjadikan tonggak setiap langkah kita mengikuti jejak  guru terbaik yang telah dibimbing Alloh swt. Semangat istiqomah... Semangat mendidik... Semangat membentuk generasi islam yang gemilang.... Semangat membentuk peradaban... Semoga Alloh swt senantiasa bimbing setiap langkah ustdz dan ustdzah... Mendidik dengan hati... Penuh ridho ilahi.... #RTQHariGuru #RTQMendidikdenganHati #BatuBataPeradaban #PahlawanTanpaTandaJasa #MencariRidhoIlahi

Hari Jumat

  Hari Jumat merupakan hari besar untuk umat Islam dari pada hari lainya dalam seminggu. Terdapat banyak keistimewaan pada hari tersebut, yang mana banyak yang berlomba-lomba dalam kebaikan pada hari itu. Salah satu keutamaan amalan pada hari jumat yaitu dengan membaca surah Al-Kahfi. Mengapa demikian? Manfaat membaca surah Al-Kahfi akan membuat seseorang mendapat ampunan dari segala dosanya oleh Allah SWT. Sebab, setiap manusia pasti memiliki dosa. Setan akan selalu berusaha merusak iman dan mengajak manusia kejalan kesesatan. Sesuai yang terkandung dalam HR. Abu Bakr bin Mardawaih, bahwa Rasullulah SAW bersabda; “Siapa yang membaca surat Al-Kahfi pada hari Jumat maka akan memancar cahaya dari bawah kakinya sampai ke langit, akan meneranginya kelak pada hari kiamat, dan diampuni dosanya antara dua Jumat.”

Mencederai KEOTENTIKAN WAHYU

  Kesalahan cara baca baik Lahn khofi apalagi Lahn jali Di sengaja atau tidak di sengaja sejatinya   " Mencederai KEOTENTIKAN WAHYU " ... Sebab yang di butuhkan dalam membaca Al-Qur'an adalah BENARNYA CARA BACA atau BACAANNYA ... Di antara Faidah mempelajari Ilmu tajwid adalah TENTU MENJAGA KEASLIAN CARA MEMBACA AL-QUR'AN ... Sehingga orang yang melakukan kesalahan-kesalahan cara bacanya maka orang yang pertama meluruskan kesalahan itu pastilah " ORANG-ORANG YANG MEMAHAMI ILMU TAJWID " ... Demikianlah cara Alloh menjaga keaslian Al-Qur'an Alloh munculkan orang-orang yang mahir di bidang ilmu tajwid ... Mentajwidkan Al-Qur'an bentuk dari kesadaran mengimplementasikan ayat : ....وَرَتِّلِ ٱلۡقُرۡءَانَ تَرۡتِيلًا  Bacalah Al-Qur'an itu dengan bacan yang PALING UNGGUL (Tartil se-tartil tartilnya )... •| LP2TQ BAITUL QURAN |•

PENTINGNYA BISA MELESTARIKAN AMAL KEBAIKAN

  "PENTINGNYA BISA MELESTARIKAN AMAL KEBAIKAN" عَنْ أَبِي مُوسَى الأشعَرِي رَضِيَ اللّٰهُ عَنْهُ أيضا قَالَ: قَالَ رَسُولُ اللّٰهِ صَلَّى اللّٰهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ : إِذَا مَرِضَ العَبْدُ أَوْ سَافَرَ كُتِبَ لَهُ مِثْلُ مَا كَانَ يَعْمَلُ مُقِيمًا صَحِيحًا. (رواه البخاري) Artinya : Dari Abu Musa al-Asy'ari radhiyallahu Anhu pula, katanya: Rasûlullâh ﷺ bersabda: "Apabila seseorang hamba itu sakit atau bermusafir, maka dicatatlah untuknya pahala ketaatan sebagaimana kalau ia mengerjakannya di waktu ia sedang berada di rumah sendiri dan dalam keadaan sehat." (Riwayat Bukhari) PELAJARAN YANG TERDAPAT PADA HADITS DI ATAS : 1. Hadist ini menunjukkan betapa besar karunia Allah SWT. kepada hamba-Nya. 2. Barang siapa mempunyai amalan yang istiqomah maka ia meninggalkan disebabkan oleh adanya udzur syar'i (berhalangan yang benar dalam ajaran Islam), maka ia terus akan ditulis baginya seperti amalnya. 3. Maka mengenal Allah tatkala lapang, maka Allah akan mengenal kit

Kata Bijak Terindah

  Kata Bijak Terindah Syaikh Ali Musthafa Thanthawi -rahimahullah- pernah ditanya tentang kata bijak terindah yang pernah dibacanya, beliau menjawab : "Aku telah membaca lebih dari 70 tahun, namun aku belum pernah menemukan kata bijak paling Indah seperti apa yang diriwiyatkan oleh Ibnul Jauzi-rahimahullah-. إن مشقة الطاعة تذهب ويبقى ثوابها، وإن لذة المعاصي تذهب ويبقي عقابها "Sesungguhnya keletihan karena melakukan ketaatan akan hilang, dan tinggallah pahalanya. Dan kenikmatan melakukan maksiat akan hilang dan tinggallah hukumannya. كن مع الله ولا تبالي، ومد يديك إليه في ظلمات الليالي. وقل: يا رب ما طابت الدنيا إلا بذكرك، ولا الآخرة إلا بعفوك. ولا الجنة إلا برؤيتك... Teruslah bersama Allah dan jangan pedulikan (yang lain). Tengadakan tanganmu kepada-Nya di kegelapan malam, sembari berdoa: Ya Rabb, dunia ini takkan indah kecuali dengan mengingat-Mu. Akhirat takkan indah kecuali dengan ampunan- Mu. Dan surgapun takkan indah kecuali dengan melihat wajah- Mu. صافح وسامح ودع الخلق

KEUTAMAAN DAN MANFAAT SHOLAT DHUHA

  KEUTAMAAN DAN MANFAAT SHOLAT DHUHA Sholat Dhuha merupakan ibadah sunnah yang dianjurkan oleh Rasulullah SAW. Sebab terdapat keutamaan dan manfaat sholat Dhuha yang begitu besar. Berdasarkan hadist riwayat Bukhari dan Muslim, dari Abu Hurairah, “Kekasihku Rasulullah shalallahu ‘alaihi wa sallam mewasiatkan kepadaku dengan tiga perkara. (1) puasa tiga hari dari setiap bulan, (2) dua rakaat sholat Dhuha, dan (3) agar aku sholat witir sebelum tidur.” 1. Dibuatkan Istana di Surga Nabi Muhammad SAW dalam hadits riwayat Tirmidzi dan Ibnu Majah bersabda mengenai keutamaan sholat dhuha 12 rakaat. Bagi yang mengerjakan akan diberikan Allah SWT istana di surga. “Barang siapa sholat Dhuha 12 rakaat, Allah akan membuatkan untuknya istana di surga.” 2. Diampuni Dosanya Allah SWT akan mengampuni umat-Nya yang mengerjakan sholat Dhuha di pagi harinya. Hal itu sesuai dalam hadist Rasulullah dalam riwayat Tirmidzi, “Siapapun yang melaksanakan sholat Dhuha dengan langgeng, akan diampuni dosanya oleh Al

INGIN PUNYA ANAK SHALEH?

  INGIN PUNYA ANAK SHALEH? Siapapun yang menginginkan anaknya menjadi orang saleh lagi terjaga dari keburukan, dia layak untuk mensalehkan diri dan memperkuat ibadahnya. Sesungguhnya, kesalehan orangtua bisa menjadi jalan datangnya pertolongan Allah bagi anak keturunannya. Ada keteladanan yang mengagumkan dari Said bin Al-Musayib, seorang ulama terkemuka dari kalangan tabi'in, yang juga menantu dari sahabat Abu Hurairah ra. Satu ketika dia berkata kepada anaknya: "Sungguh akan kutambahkan jumlah rakaat shalat sunnahku demi engkau (wahai anakku) agar dirimu terjaga (dari keburukan dan maksiat) karena kebaikan yang aku lakukan." (Jami' Al-Ulum wal Hikam, Ibnu Rajab Al-Hanbali, 1/467) ✍🏻 @ninih.muthmainnah

CINTA ALLAH

  CINTA ALLAH Cinta kepada Allah adalah kedudukan paling tinggi dan derajat paling agung. Seseorang yang telah mencapai tingkatan Cinta Allah maka akan mendapatkan buah-buah cinta seperti rindu Allah, rasa damai bersama Allah dan ridho terhadap ketentuan dan keputusan Allah. Cinta yang murni kepada Allah swt yang Maha Esa adalah inti dan ruh tauhid bahkan hakikat ibadah dan dalam cinta inilah terdapat kebahagian dan kesuksesan seorang hamba di dunia maupun di akhirat. Untuk mencapai kepada cinta Alloh maka seseorang hendaklah bertaubat, sabar dan zuhud. Berkata Ibnul Qoyyim yang artinya "Motor pengerak segala sesuatu adalah rasa cinta". Dasar yang menjadikan seseorang beramal.  Cinta yang paling bermanfaat secara mutlaq, paling wajib, paling agung dan paling tinggi adalah cinta Allah. Cinta Allah adalah kehidupan hati, gizi ruh serta tidak mungkin hati mendapatkan kelezatan dan kesuksesan kehidupan tanpa cinta kepada Allah.

Kelalaian Yang Membinasakan

  Kelalaian Yang Membinasakan Segala puji bagi Allah Rabb semesta alam. Shalawat serta salam semoga senantiasa tercurah kepada nabi dan rasul yang paling mulia Muhammad saw Wa ba”d: Allah berfirman: Telah dekat kepada manusia hari perhitungan segala amal mereka, sedang mereka ada dalam kelalaian lagi berpaling (daripadanya) (Al-Anbiya”: 1) Orang yang memperhatikan keadaan manusia pada zaman sekarang ini akan dapat melihat betapa tepatnya ayat ini dengan kenyataan yang ada. Mereka berpaling dari minhaj Allah serta lalai dari urusan akhirat dan tujuan mereka diciptakan. Mereka merasa seolah-olah tidak diciptakan untuk beribadah, melainkan untuk bersenang-senang mengikuti hawa nafsunya. Mereka berfikir tentang dunia, mereka mencintai karena dunia, dan meraka bekerja demi dunia. Mereka saling bersaing, bermusuhan bahkan saling membunuh hanya karena dunia. Itu semua telah menyebabkan mereka meremehkan dan mengabaikan perintah-perintah Rabbnya. Bahkan sebagian mereka ada yang sudah berencana

3 Langkah Mengenal Minat dan Bakat Anak Sejak Dini

  3 Langkah Mengenal Minat dan Bakat Anak Sejak Dini Ayah Bunda, pernahkah terpikir untuk menemukan bakat anak sejak dini? Saat anak lebih suka menyanyi, mewarnai, atau melakukan olahraga tertentu, banyak orang tua bertanya-tanya mengenai bakat dan minat anaknya. Saat mengetahui Si Kecil menyukai bidang tertentu, ada kalanya Ayah dan Bunda ingin memberikan dukungan sepenuhnya. Misalnya dengan memberikan les atau kursus tambahan, sehingga bisa mengoptimalkan bakat Si Kecil lebih awal. Untuk menjawab rasa penasaran mengenai bakat anak ini, orang tua bisa melakukan tes bakat atau observasi minat Si Kecil. Bagaimana caranya? Yuk, simak ulasan dibawah ini☺️ Tes bakat dilakukan untuk mengetahui bakat terpendam dalam diri anak. Tes ini sudah bisa dilakukan saat anak menginjak usia pra-remaja, Bunda. Tes bakat dapat dilakukan oleh tenaga profesional, seperti psikolog. Ada beberapa jenis tes yang dapat diikuti anak untuk melihat potensi dalam dirinya. Perlu diketahui, tes bakat tidak bisa dilak

Sholat adalah Kunci Masuk Surga

  Sholat adalah Kunci Masuk Surga عَنْ جَابِرِ بْنِ عَبْدِ اللهِ الأَنْصَارِي رَضِيَ اللهُ عَنْهُمَا : أَنَّ رَجُلاً سَأَلَ رَسُوْلَ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ فَقَالَ : أَرَأَيْتَ إِذَا صَلَّيْتُ اْلمَكْتُوْبَاتِ، وَصُمْتُ رَمَضَانَ، وَأَحْلَلْتُ الْحَلاَلَ، وَحَرَّمْت الْحَرَامَ، وَلَمْ أَزِدْ عَلَى ذَلِكَ شَيْئاً، أَأَدْخُلُ الْجَنَّةَ ؟ قَالَ : نَعَمْ . Dari Jabir bin Abdullah Al Anshary radhiyallahu ‘anhuma, bahwa seseorang pernah bertanya kepada Rasulullah dengan berkata, “Bagaimana pendapatmu jika saya melaksanakan shalat yang wajib, berpuasa Ramadhan, menghalalkan yang halal dan mengharamkan yang haram, lalu saya tidak menambah lagi sedikit pun, apakah saya akan masuk surga?” Beliau menjawab, Ya.” (HR. Muslim). Pelajaran yang terdapat di dalam hadist : 1- Bahwa orang yang mengerjakan kewajiban dan menjauhi larangan akan masuk ke dalam surga. 2- Boleh meninggalkan amalan sunat secara garis besar, jika maksudnya bukan meremehkan. 3- Tujuan hidup ini adalah agar kita ma

Larangan Mendiamkan Saudaranya Lebih Dari Tiga Hari

   Larangan Mendiamkan Saudaranya Lebih Dari Tiga Hari عنْ أبي أَيُّوبَ رَضِيَ الله تَعَالَى عَنْهُ، أنَّ رسولَ الله صَلَّى الله عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قالَ: لَا يَحِلُّ لمُسْلِمٍ أَنْ يَهْجُرَ أَخَاهُ فَوْقَ ثَلَاثِ لَيَالٍ، يَلْتَقِيَانِ فَيُعْرِضُ هَذَا وَيُعْرِضُ هَذَا، وَخَيْرُهُمَا الَّذِي يَبْدَأُ بِالسَّلَامِ (مُتَّفَقٌ عليهِ) Dari Abū Ayyub radhiallahu 'anhu , bahwasanya Rasulullah berkata, “Tidak halal bagi seorang muslim untuk meng-hajr (memboikot) saudaranya lebih dari 3 malam (yaitu 3 hari). Mereka berdua bertemu namun satu arah dan yang lainnya juga berpaling. Dan yang terbaik di antara mereka berdua yaitu yang memulai dengan memberi salam.” ( [1] ) Para pembaca yang dirahmati Allah . sungguh syari'at Islam adalah syariat yang indah, syariat yang menyuruh umatnya untuk mempererat tali persatuan. Allah telah berfirman: إنما المؤمنون إخوة فأصلحوا بين أخويكم،  واتقوا الله لعلكم ترحمون “Sesungguhnya orang-orang mukmin itu bersaudar karena itu, damaikanlah antara kedua sau